Fakta Sumber Air Aqua di Subang: Dedi Mulyadi Ungkap Airnya Bukan dari Pegunungan

Dedi Mulyadi Aqua Subang
Dedi Mulyadi saat melakukan sidak di pabrik Aqua Subang.
0 Komentar

RAKYATPANTURA.COM – Temuan mencengangkan terungkap ketika Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pabrik air mineral merek Aqua di kawasan Subang.

Dalam kunjungan tersebut, Dedi yang akrab disapa KDM terkejut setelah mengetahui bahwa sumber air produksi Aqua bukan berasal dari mata air pegunungan murni, seperti yang selama ini banyak diyakini masyarakat, melainkan dari sumur bor dalam tanah.

Fakta ini muncul saat Dedi menanyakan langsung kepada pihak perusahaan mengenai asal-usul air yang digunakan dalam proses produksi.

Baca Juga:Persib Bandung vs Selangor FC: Maung Bandung Menang 2-0 dan Puncaki Grup G ACL Two 2025Hasil Dewa United vs Madura United: Efektivitas Bawa Laskar Sape Kerrab Menang 2-0 di Banten

“(Sumber) airnya dari bawah tanah, Pak,” ujar seorang perwakilan perusahaan kepada Dedi Mulyadi, dikutip Rabu, 22 Oktober 2025.

Menanggapi hal itu, Dedi memastikan kembali informasi yang ia dengar. “Oh, ini dibor ngambil airnya? Ini dibor?” ujarnya dengan nada heran.

Ia pun menegaskan bahwa selama ini dirinya mengira Aqua menggunakan air permukaan seperti dari mata air atau sungai alami, bukan hasil pengeboran.

“Berarti ini bukan dari mata air ya?” lanjut Dedi, yang kembali mendapatkan penjelasan bahwa air produksi Aqua memang diambil dari sumber air tanah dalam hasil pengeboran.

Mengetahui hal tersebut, Dedi langsung menyinggung potensi dampak lingkungan akibat eksploitasi air tanah secara besar-besaran.

Menurut data yang diterimanya, pabrik Aqua di Subang menghasilkan lebih dari 2 juta liter air setiap hari (tepatnya 2.000.850 liter/hari).

Ia menilai aktivitas pengambilan air dari bawah tanah dalam volume sebesar itu berpotensi menyebabkan penurunan muka air tanah, serta mengganggu keseimbangan ekosistem di sekitar pabrik.

Baca Juga:PSSI Pecat Patrick Kluivert Beserta Jajaran Staf KepelatihanPersib Rekrut Matricardi, Bek Asal Argentina untuk Musim 2025/26

Yang menarik, fakta ini bertolak belakang dengan narasi yang selama ini disampaikan dalam iklan-iklan resmi Aqua.

Dalam salah satu iklan yang diunggah di kanal YouTube resmi Aqua, disebutkan bahwa air yang digunakan berasal dari “gunung-gunung terpilih di Indonesia” yang terlindungi dari pencemaran.

Dalam iklan berjudul “Aqua 100% Murni Air Mineral Pegunungan”, narasi promosi menyebut:

“Aqua berasal dari gunung-gunung terpilih, bukan tempat yang mudah tercemar. Aqua disaring oleh lapisan bebatuan pelindung tanpa proses rekayasa. Aqua mengandung mineral alami tanpa tambahan zat berbahaya, sehingga Aqua terasa dingin tanpa didinginkan… Aqua 100 persen murni.”

0 Komentar