Main di Kandang, Manchester City Malah Dikalahkan Brentford, Gagal Rebut Puncak Klasemen dari Arsenal

Main di Kandang, Manchester City Malah Dikalahkan Brentford, Gagal Rebut Puncak Klasemen dari Arsenal
Ivan Toney memborong dua gol untuk kemenangan Brentford atas Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris Sabtu malam 12 November 2022 di Stadion Etihad/@brentfordfc
0 Komentar

 

RAKYAT PANTURA – Manchester City yang menjamu Brentford pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu malam 12 November 2022 di Stadion Etihad dibuat kecewa berat.

The Citizens dipermalukan oleh tamunya Brentford saat main di kandang dengan skor menyakitkan 1-2.

Manchester City harus kebobolan di injury times oleh gol yang diciptakan pemain Brentford, Ivan Toney.
Ivan Toney sendiri pada laga itu memborong dua gol untuk kemenangan Brentford.

Baca Juga:Ramalan Bintang Zodiak Taurus Rabu 9 November 2022: Tentang Karir, Kamu Mendapatkan Gaji yang LayakRamalan Bintang Zodiak Aries Rabu 9 November 2022: Pilih Kata-kata Bijak saat Bicara kepada Pasangan Kamu

Di menit-menit awal Manchester City sudah dikejutkan dengan serangan yang dilancarkan Brentford. Pada menit ke-16, Ivan Toney berhasil membobol gawang . Manchester City.

Phil Foden, pemain muda Manchester City baru bisa mencetak membalasnya sesaat sebelum turun minum.

Dengan kekalahan ini, Manchester City gagal rebut puncak klasemen dari Arsenal. Pasukan Per Guardiola tertahan di peringkat kedua dengan perolehan 32 poin dari 14 pertandingan.

Sementara berkat kemenagan ini, The Bees merangsek naik ke urutan 10 dengan 19 poin.

Jalannya pertandingan sendiri berjalan seru. Kedua tim saling jual beli serangan.
Kiper Ederson langsung diuji dengan ancaman Brentford saat laga belum genap berjalan empat menit.

Brian Mbuemo terbebas di depan sehingga tinggal menghadapi Ederson tapi sepakannya bisa ditahan.
Dua menit kemudian, gawang Manchester City terancam lagi.

Serangan balik Brentford diakhiri dengan crossing dari sayap kiri yang dihalau Ederson. Mbuemo menyodorkan bola kepada Ivan Toney yang diteruskan dengan sepakan, tapi lagi-lagi mentah di tangan Ederson.
Brentford akhirnya mendapatkan gol pertamanya di menit ke-16.

Baca Juga:Ramalan Bintang Zodiak Gemini Rabu 9 November 2022: Fokus Kesehatan, Prioritaskan Olahraga dan DietRamalan Bintang Zodiak Cancer Rabu 9 November 2022: Perhatikan Perasaan yang Sering Kamu Abaikan

Ivan Toney menggetarkan gawang Manchester City untuk membuka keunggulan Brentford 1-0. Dari tendangan bebas David Raya, bola meluncur ke kotak penalti Manchester City.

Ben Mee menanduk bola yang diselesaikan Ivan Toney dengan sundulan untuk menaklukkan Ederson.

Manchester City sempat mendapat angin segar kala brharap mengklaim penalti setelah Rico Henry hand ball.

Namun setelah wasit berkonsultasi dengan VAR, Manchester City cuma memperoleh tendangan bebas. Karena, pelanggaran yang terjadi kepada Kevin de Bruyne terjadi di tepi kotak penalti.

Gol balasan yang ditunggu Manchester City akhirnya datang juga. Di akhir babak pertama, sepak pojok Kevin De Bruyne disundul Manuel Akanji.

0 Komentar